News

Risma Jami Al Ittihad kebarosan gelar peringatan Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an

Remaja Islam masjid (Risma) Jami Al Ittihad, kampung kebarosan, desa Teluk Terate, kecamatan Kramatwatu, kabupaten Serang, Banten menggelar malam peringatan Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an.

Peringatan hari besar Islam tersebut digelar di masjid Jami Al Ittihad kebarosan pada malam Sabtu (8/4/2024). Ratusan masyarakat berserta tokoh masyarakat antusias menghadiri jalannya acara tersebut.

Acara ini juga menghadirkan penceramah kondang asli kramatwatu Banten KH. Barmawi yang memberikan tausiyah Agama.

Ketua pelaksana peringatan Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an Ikbal LilHuda yang biasa disapa Bolawi mengatakan acara Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an digelar sebagai bentuk upaya saling mengingatkan dan menasehati sesama manusia dalam hal kebaikan.

“Disisi lain acara ini juga puncak acara kegiatan gema Ramadhan yang di adakan selama bulan Ramadhan yang di ikuti 100 lebih peserta anak-anak yang mengikuti kegiatan. Katanya

“Terimakasih kepada seluruh panitia acara gema Ramadhan yang sudah meluangkan waktu, tenaga serta pikirannya selama kegiatan Ramadhan berlangsung, serta terimakasih kepada masyarakat kp. Kebarosan yang sudah membantu dan terlibat dalam seluruh kegiatan acara berlangsung, selain itu juga saya atas nama panitia berterimakasih kepada perusahaan sekitar desa Teluk Terate yang telah mensupport acara kami”. Ujar Kamaruzzaman sebagai sekertaris pelaksana

Selain mendengarkan tausiyah Agama di peringatan Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an, Risma Jami Al Ittihad kebarosan membagikan hadiah kepada pemenang lomba.

Menurut agung Permana, perlombaan itu di gelar dalam rangka meningkatkan mentalitas dan mengembangkan kualitas anak-anak di kampung kebarosan.

“Dengan adanya kegiatan ini selama bulan Ramadhan ini bagian dari proses pembelajaran bagi anak-anak dan Risma Jami Al Ittihad kebarosan agar selama bulan Ramadhan dekat dengan Al-Qur’an dan meramaikan masjid selama ramadhan dengan kegiatan positif. Ucap agung

Sementara itu, ketua pemuda kp. Kebarosan Halimi mengaku bersyukur atas diselenggarakannya acara kegiatan peringatan Nuzulul Qur’an dan khotmil Qur’an.

“Alhamdulillah acara berjalan dengan lancar, harapan kedepannya semoga acara ini semakin kompak lagi Risma dan pemuda kebarosan saling bersinergi dalam kebaikan”.
Tambah halimi

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *