HeadlineNews

Tersangka Pembunuhan Anak Melarikan Diri Dari Rutan Polresta Serang Kota

Serang,- Agus (30) tersangka pembunuhan anak kandungnya berusia 3 tahun inisial NL warga Kampung Cibarugbug, Desa Citaman, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang diduga melarikan diri dari Sel Mapolresta Serang Kota pada Kamis (25/7/2024) pagi.

Diketahui, peristiwa pembumuhan itu terjadi di Kampung Cibarugbug, Desa Citaman, Kecamatan Ciomas, Kabupaten Serang, Selasa (18/6/2024). Korban dibunuh pelaku saat tengah tidur di samping ibunya.

Berdasarkan informasi yang diperoleh Agus yang tengah di tahan di Sel Mapolresta Serang Kota melarikan diri sekitar pukul 06.20 WIB. Diduga, petugas Tahanan dan Barang Bukti (Tahti) lengah tak mengunci pintu sel.

Sebelum pelaku pembunuhan anak itu kabur, petugas piket baru saja membersihkan lingkungan. Setelah selesai bersih-bersih, petugas mengembalikan alat pel ke dalam kamar tahanan.

Namun, petugas lupa mengunci seluruh ruangan tahanan. Agus yang mengetahui hal itu, memanfaatkan situasi dan melarikan diri. Petugas mengetahui ada tahanan kabur, setelah mendapatkan informasi dari tahanan lain.

Hingga saat ini, petugas tengah mencari pelaku yang belum diketahui keberadaannya. Bahkan, Polresta Serang Kota telah mengerahkan para anggotanya untuk memburu pelaku hingga ke rumah orang tua dan kuburuan anak pelaku dikebumikan.

Pantauan wartawan padaJumat (26/7/2024) dini hari, suasan di Kampung Cibarugbug terlihat mencekam, para orang tua di kampung tersebut merasa khawatir atas kaburnya pelaku bisa membahayakan anak-anaknya. Sehingga, para warga memilih.

“Udah pada tau sih, udah rame pas maghrb (Agus kabur dari penjara). Kaget kita dengernya, soalnya baru kemarin dibesuk itu sama ibunya ke sana (penjara), elang satu hari denger udah keluar (kabur),” kata salah satu warga yang tengah jaga malam bersama sejumlah warga lainnya kepada wartawan.

Warga menduga, tujuan Agus melarikan diri untuk ziarah ke makam anaknya dan mendatangi rumah orang tuanya. Sebab, kata dia, saat dibesuk keluarga, selalu menanyakan soal NL yang ia telah bunuh.

Sehingga, lanjutnya, para anggota polisi yang memburu pelaku sudah berjaga-jaga untuk menangkap kembali di tempat-tempat yang bakal jadi tujuan pelarian.

“Itu tadi ada 2 orang polisi di kuburan, di saung juga ada (deket rumah korban), di sawah juga ada (polisi yang jaga),” katanya.

Saat dikonfirmasi, Kapolda Banten Irjen Pol Abdul Karim membenarkan terkait kaburnya tahanan kasus pembunuhan anak dari Rutan Mapolresta Serang Kota. Saat ini anggotanya tengah melakukan pengejaran.

“Benar mas, tentunya kita akan kejar pelakunya untuk ditangkap,” kata Abdul Karim.

Selain itu, Polda Banten akan melakukan pendalaman terkait penyebab tersangka bisa kabur dari rutan.

“Kita akan liat bgmana bisa tahanan bisa lepas. Kita evaluasi mekanisme penjagaan,” katanya.

Penulis:WR

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *