News

Wali Kota Serang Serahkan Bantuan Untuk Korban Banjir ke Bupati Lebak Iti Oktavia

SERANG – Pemerintah Kota Serang melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Serang salurkan bantuan berupa logistik dan Rp67.938.800 juta untuk para korban banjir bandang di Kabupaten Lebak.

Penyerahan bantuan langsung diberikan langsung Wali Kota Serang Syafrudin kepada Bupati Lebak Iti Oktavia Jayabaya di Kantor BPBD Kabupaten Lebak, Kamis (9/1/2020).

Wali Kota Serang mengatakan bantuan tersebut dikumpulkan dari seluruh organisasi perangkat daerah (OPD), BUMN dan BUMD yang ada di Kota Serang. Bantuan berupa uang dan logsitik seperti beras, mie instan serta pakaian.

“Ini adalah bantuan dari kami untuk korban bencana yang menimpa beberapa Desa di Kecamatan yang ada di Lebak. Dan ada bantuan dari kita hasil penggalangan dari para OPD yang ada di Kota Serang,” kata Syafrudin saat menyerahkan bantuan kepada Bupati Lebak.

Pemerintah Kota Serang pun berharap bantuan tersebut tersalurkan dan bermanfaat bagi para korban banjir bandang. Meski tidak seberapa Wali Kota berharap dapat meringankan bebas para korban.

Penulis :GAT

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *