News

Pemkot Serang Siapkan 200 Dosis Vaksin Untuk Jurnalis

Serang, – Pemerintah Kota Serang menyiapkan sebanyak 200 dosis vaksin COVID-19 untuk para jurnalis yang bertugas melakukan peliputan di Ibukota Provinsi Banten tersebut.

Program vaksinasi untuk insan pers itu merupakan arahan dari Presiden Joko Widodo saat peringatan hari pers nasional (HPN) 2021 beberapa hari lalu.

“Kuota di Kota Serang 200 dosis lah. Menunggu tenaga kesehatan selesai dosis kedua. Kan baru 30 persen (dosis kedua),” kata Wali Kota Serang Syafrudin, Minggu (14/2/2021)

Disampaikan Syafrudin, jurnalis menjadi kelompok yang kedua mengikuti program vaksinasi di Kota Serang. Sebab mobilitas dan aktivitas jurnalis sangat luas dan kerap berintraksi dengan berbagai kalangan sehingga rentan terpapar COVID-19.

“Setelah tenaga kesehatan kita wartawan aja dulu lah diprioritaskan setelah tenaga kesehatan sebelum yang lain-lain,” katanya.

Terpisah, Juru Bicara Satgas Penanganan COVID-19 Hari Pamungkas menyampaikan, insan persen di Kota Serang dijadwalkan akan menerima dosis vaksin virus corona pada akhir bulan Februari sampai pertengahan Maret 2021 mendatang.

“Kuota akan didistribusi 5.000 se Indonesia vaksin khusus untuk wartawan setelah nakes selesai,” katanya.

Hari menuturkan, untuk teknis pelaksanaan akan dilakukan pendataan oleh Dinas Kesehatan Kota Serang dan akan dipanggil sesuai jadwal dan tempat yang telah ditentukan.

“Harapannya diikuti seluruh media karena sering berinteraksi dengan berbagai pihak,” katanya.

Penulis:WR

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *