Olahraga

Bupati Serang Siap Bangun Fasilitas Olahraga di 29 Kecamatan

SERANG – Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah berencana membangun fasilitas olahraga di 29 kecamatan se-Kabupaten Serang. Dengan harapan, olahraga menjadi budaya masyarakat di setiap kecamatan.
Tahap awal, tahun ini dibangun di Kecamatan Tunjungteja dan Pabuaran.

“Saya berharap olahraga di setiap kecamatan menjadi hobi dan kebiasaan masyarakat,” ujar Tatu saat menghadiri acara pembukaan Pekan Olah raga Kabupaten (Porkab) Serang ke XIII di Pantai Cibeureum, Kecamatan Anyer, Kamis (28/11/2019) malam.

Untuk sekarang, ia menjelaskan, fasilitas olahraga berupa lapangan sepakbola baru terdapat di dua kecamatan yakni Kecamatan Tunjungteja dan Cinangka.

“Di Kecamatan Anyer sedang dilaksanakan pematangan lahannya,” terangnya.

Diketahui, Pemkab Serang terus berupaya untuk mengadakan fasilitas olahraga minimal sepakbola yang diberikan untuk setiap kecamatan.
Dirinya berharap, dengan anggaran maksimal yang dimiliki Pemkab Serang, akan semakin cepat mewujudkan tempat fasilitas olahraga yang diperuntukan masyarakat Kabupaten Serang.

“Dengan semangat olahraga di Kabupaten Serang masyarakatnya sehat dan semua olahraga menjadi budaya di masyarakat, Karena kita tahu bahwa, di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Jadi ketika kita melakukan apapun tubuh harus kuat,” tambahnya.

Hadir pada kesempatan tersebut, Wakil Bupati Serang Pandji Tirtayasa, Sekda Tubagus Entus Mahmud Sahiri, para kepala OPD dilingkungan Pemkab Serang, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Banten Rumiah, Ketua KONI Kabupaten Serang Pujianto, dan ribuan atlet dari 29 kecamatan.

Penulis :NM

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *