Politik

DPC Gerindra Gelar Banyak Kegiatan Peringati HUT ke-12

SERANG – Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) partai Gerindra ke-12, pengurus DPC Kabupaten Serang menggelar banyak kegiatan. Salah satunya santunan anak yatim yang dilaksanakan, Kamis (6/2/2020).

Ketua DPC Gerindra Kabupaten Serang, Imam Ghozali membenarkan hal tersebut. Kata dia, pihaknya memang melaksanakan beberapa acara. Yang pertama dimulai dengan santunan anak yatim sebanyak 50 orang di kantor DPC Gerindra, Kabupaten Serang, di Ciruas.

Lalu nanti ada bakti sosial, road show ke guru ngaji di lima dapil. Lalu puncaknya, kegiatan bareng dengan pengurus lain pada 16 Februari di Gedung Aspirasi Griya Mahesa. “Ya, ajang untuk bersyukur dan mempererat talisilaturahmi di tubuh partai berlambang Garuda ini,” papar Imam kepada awak media.

Ia pun berharap, dengan usia yang semakin bertambah, para pengurus Gerindra bisa lebih bersinergi dan punya inovasi produktif supaya di 2024 mendatang, bisa mendapatkan lebih banyak suaranya di atas partai lain.

“Kami pun sudah melakukan beberapa evaluasi menyeluruh dan sekarang capaian bentuk struktur lengkap sampai anak ranting sudah terbentuk. Semoga ke depan Gerindra bisa lebih maju,” tuturnya.
Sementara terkait pemilihan kepala daerah di Kabupaten Serang pada tahun ini, menurut dia masih banyak yang harus dioptimalkan. “Bapilunya harus diperbaiki, juga saksi pemenangan dan ranting. Lalu yang pasti, harus punya solidaritas tinggi terhadap Gerindra,” jelasnya.

Sementara salah satu kader Gerindra, M. Novi berharap di usia yang ke-12 Gerindra tetap solid dan terus mengakar sampai ke tingkat kecamatan.

“Gerindra harus kompak, karena sebentar lagi ada Pemilihan Bupati (Pilbup) Serang lalu juga tak lama lagi ada Pemilihan Gubernur (Pilgub). Jadi kekompakkan harus dijaga dengan baik,” pesan pria yang juga menjabat sebagai Anggota DPRD Kabupaten Serang ini.

Penulis :NM

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *